Kenikmatan Nasi Goreng dengan berbagai resep dan penyajiannya,
telah membius lidah masyarakat dunia. Buktinya, CNN International
memilih Nasi Goreng sebagai makanan kedua “The World’s 50 Most Delicious
Foods” setelah Rendang di tahun 2011 ini.
Pada dasarnya, menu asli Indonesia ini hanya nasi yang digoreng
dengan bumbu campuran bawang putih, bawang merah, sambal, dan kecap.
Namun, dalam penyajian dan varian rasanya, bisa bermacam-macam. Lihat
saja deretan menu nasi goreng di bawah ini, ada yang dicampur ati
ampela, pete, daging kambing, dan banyak lagi.
Nasi Goreng Ayam
Nasi goreng ini mungkin yang paling sederhana campurannya. Daging
ayam yang disuwir-suwir atau dipotong kecil-kecil, beberapa bumbu, dan
kecap manis dicampur jadi satu. Diaduk-aduk hingga merata dan warnanya
lebih coklat karena campuran kecap.
Nasi Goreng Istimewa
Hampir sama dengan nasi goreng di atas, cuma ditambahkan topping telur goreng mata sapi.
Nasi Goreng Ati Ampela
Kalau Nasi Goreng Ati Ampela, lebih istimewa dengan campuran potongan
hati dan ampela ayam. Meski ada yang disajikan terpisah, tapi
kebanyakan dicampur menjadi satu dengan nasi goreng.
Nasi Goreng Kambing
Daging kambing menjadi campuran yang menambah nikmat nasi goreng ini.
Rasa khas daging kambing bercampur jadi satu dengan lezatnya nasi
goreng.
Nasi Goreng Pete
Meski mengundang kontroversi karena baunya, tapi Nasi Goreng Pete
ternyata banyak peminatnya. Campuran pete yang diiris atau dicampur per
biji ke dalam nasi goreng, menjadi varian tersendiri buat masakan ini.
Biasanya dalam Nasi Goreng Pete dicampurkan juga irisan daging kambing
dalam menu tersendiri.
Nasi Goreng Sea Food
Nasi goreng ini dimasak dengan campuran cumi-cumi, kerang, udang,
atau ikan. Buat penggemar makanan laut, nasi goreng ini wajib dipilih.
Nasi Goreng Ikan Asin
Berbeda dengan nasi goreng biasa yang mencampurkan kecap, Nasi Goreng
Ikan Asin dibuat tanpa kecap sehingga warnanya agak sedikit putih. Ikan
asin menjadi pusat kenikmatan dari nasi goreng ini dan rasanya tidak
semanis nasi goreng lainnya.
Nasi Goreng Aceh
Aceh memiliki begitu banyak masakan yang rasanya kental dengan
bumbu-bumbu khas Aceh. Begitu juga dengan Nasi Goreng Aceh, saat
mencicipinya, pasti akan tahu kalau nasi goreng ini adalah Nasi Goreng
Aceh.
Nasi Goreng Hongkong
Nasi Goreng Hongkong tidak berbeda jauh dengan Nasi Goreng China dan
sama dengan Yakimeshi di Jepang. Aroma nasi goreng bercampur dengan bau
daun bawang.
Nasi Goreng Iga Sapi
Kalau nasi goreng ini, terasa nikmat karena ada iga sapinya.
Disajikan secara terpisah, kita bisa rasakan paduan rasa khas nasi
goreng dan gurihnya daging iga sapi yang dimasak dengan berbagai bumbu.
sumber : http://blog.outlet.co.id/2011/10/25/nasi-goreng-varian-rasa-makanan-no-2-di-dunia/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar