Sabtu, 29 Oktober 2011

10 Hotel dan Villa Tak Terlupakan di Ubud, Bali

Ubud sebagai daerah wisata ternama di Bali, banyak dikunjungi wisatawan setiap tahunnya. Selain objek wisata yang menawan, daerah 14 desa ini, memiliki 10 hotel dan villa yang dibuat dengan panorama khas Bali.

Harganya mungkin berbeda satu dengan lainnya, tapi setiap hotel dan villa memiliki karakter sendiri-sendiri dengan tingkat pelayanan yang berbeda. Pemandangan sungai yang mengular dan liukan jalan setapak di sawah bertingkat, adalah hiasan sepanjang mata memandang di kebanyakan hotel dan villa di sini.

1. Four Season Resort Bali di Sayan


Hotel ini menghadap Sungai Ayung dan berdiri atas lahan seluas 17 hektar. Pemandangan sekitar adalah hutan dan pematang sawah yang hijau. Saat pertama kali masuk, kita akan disambut oleh sebuah kolam teratai yang sangat bagus.
Terdapat 18 kamar suite dan 28 villa yang dilengkapi kolam renang pribadi dan kamar mandi terbuka dengan pemandangan lembah. Menjajal pijat dan makam malam di Terrace Ayung merupakan pilihan terbaik di sini.

2. Alila Ubud


Tempat peristirahatan ini berdiri di lereng bukit tepi lembah Sungai Ayung. Arsitekturnya dibuat dari gabungan seni artistik Bali dan penggunaan ruang terbuka di Ubud. Pemandangan menawan adalah kolam renang yang seakan menjorok ke lembah dan panorama Lembah Sungai Ayung.

3. Komaneka di Tanggayuda


Resort ini sangat cocok buat yang ingin berbulan madu di Bali. Menghadap Sungai Oos, Komaneka cukup luas dengan fasilitas kolam renang pribadi, beranda, dan kebun. Setiap kamar dilengkapi dengan furnitur kerajinan khas Ubud dan balutan kain-kain yang berjuntai.

4. Maya Ubud Resort & Spa

Dengan luas sekitar 10 hektar, Maya Ubud Resort & Spa dibangun di atas lereng bukit dengan pemandangan sangat indah. Menikmati alam bisa dari area kolam renang di mana mata dipaksa tertuju pada jajaran pepohonan di lembah.

5. The Viceroy Bali

Lokasinya sekitar 5 menit dari Ubud dengan pemadangan terindah Ngarai Sungai Petanu dan persawahan. Datangi Lembeh Spa bila ingin memanjakan tubuh. Sedangkan aneka santapan Bali, bisa didapat di Restoran Cascades yang menghadap Sungai Petanu.

6. Kupu Kupu Barong Villas & Tree Spa


Villa yang terletak di dekat Monke Forest Ubud ini memiliki 27 kamar dengan fasilitas pemutar DVD, AC, dan gratis air/teh/kopi. Hanya dua villa yang memiliki kolam renang pribadi. Terdapat pula bar kolam renang yang patut dinikmati.

7.  Pita Maha Resort and Spa


Pita Maha Resort and Spa kaya akan pemandangan taman nan hijau dengan bangunan villa furnitur kayu dan lantai parket. Terdapat balkon menghadap Sungai Oos dan 3 restoran yang menyajikan masakan internasional dan Bali. Wisata luar ruang bisa dirasakan arung jeram, trekking, dan bersepeda.

8. Uma Ubud

Berhadapan dengan Lembah Tjampuhan. Uma Ubud dibangun di tengah sawah yang tenang dengan jarak tempuh 10 menit dari Ubud. Tempat ini jauh dari kebisingan kota dan benar-benar menghadirkan ketenangan tersendiri.
Fasilitas kolam renang disediakan dengan naungan pepohonan alam. Uma Ubud menawarkan perawatan tubuh di Shambhala Spa dan restoran berbahan organik serta vegetarian.

9. Furama Villas & Villas Ubud

Hal yang istimewa adalah penggunaan air mata alami di tempat ini. 24 kolam renang disediakan dengan air mata alami. Jarak dari Ubud kota sekitar 20 menit berkendaraan.

10. The Ubud Village Resort

 
Resort butik yang hanya berjarak beberapa menit dari Ubud kota ini, menawarkan privasi dengan taman dan bak mandi luar ruang berbentuk cekung. Bila di sini, nikmati kolam renang berbentuk huruf “U” yang katanya kolam renang terpanjang di Ubud.
Terdapat Restoran Angkul-angkul yang cukup romantis bermenu lezat. Pemandangan saat makan bisa dinikmati area sawah di sekitar resort.



sumber : http://blog.outlet.co.id/2011/10/24/10-hotel-dan-villa-tak-terlupakan-di-ubud-bali/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar