Kamis, 25 Agustus 2011

3 Kesalahan Kencan Wajib Anda Hindari

Berharap dengan wanita pujaan menjadi impian setiap pria. Namun nyatanya, masih banyak pria yang tidak percaya diri mengajak seorang gadis dalam sebuah acara kencan istimewa. Pria takut ajakannya ditolak.
Sejatinya, kencan lebih dari sekadar mencari pasangan dan cara terbaik bertemu dengan orang baru. Untuk itu, Anda bisa menyiasati acara kencan berlangsung sukses. Caranya, Anda harus menghindari tiga kesalahan yang sering terjadi saat acara kencan berlangsung. Berikut ini ulasan ringkas dari Divinecaroline:
 
Menghakimi diri sendiri
Rasa percaya diri dan sikap ramah terhadap orang lain merupakan salah satu senjata yang harus Anda miliki. Namun, Anda juga harus ingat bahwa tak ada manusia yang sempurna. Sehingga Anda tak harus membeberkan kelemahan pribadi di depan pujaan hati saat menggelar acara kencan untuk pertama kali. Anda harus bisa belajar memperbaiki kekurangan Anda dan bukan menghakimi diri Anda.
 
Meremehkan kelebihan yang Anda miliki
Kesalahan paling sering ditemukan saat berkencan adalah meremehkan kelebihan yang Anda miliki. Padahal, hal ini bisa Anda eskplor lebih dalam untuk menaklukkan hati pasangan. Untuk itu, jadilah diri Anda sendiri dan bukan menjadi orang lain yang Anda pikir lebih hebat. Misalnya, seperti bintang Hollywood favorit Anda.
Anda juga harus paham bahwa keaslian itu seksi dan menarik. Karena itu, tidak perlu meniru gaya orang lain karena lambat laun pujaan hati pun akan mengetahui sifat asli Anda. Jadi tak perlu berpura-pura bukan?
 
Berharap terlalu banyak pada kencan pertama
Memiliki harapan besar pada hubungan yang baru memang sah-sah saja. Hanya saja, Anda jangan terlalu berharap kepadanya setelah kencan pertama usai. Mungkin saja dia hanya mengganggap Anda sebagai teman biasa.
 
 
 
sumber : http://lubang-kecil.blogspot.com/2010/06/3-kesalahan-kencan-wajib-anda-hindari.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar